social icons

search

bermonolog

[bermonolog]: blog ini dibuat sebagai salah satu komunikasi dengan diri sendiri

more from the blog

Review Senka Perfect Whip Acne Care

Senka Perfect Whip Acne Care


Halo halo ! 

Ada yang baru nih, saya mau sharing produk baru yang dicobain baru -baru ini. Apa itu ? Pasti teman-teman juga sudah baca kan judulnya ? Nah, saya mau bahas Senka Perfect Whip Acne Care. 

Senka Perfect Whip Acne Care adalah salah satu varian facial wash dari Senka. Senka adalah brand skincare asal Jepang. Senka memiliki berbagai macam produk mulai dari facial wash, micellar water, cleansing oil, sheet mask dan lain sebagainya. 

Sebelumnya, saya pribadi belum pernah menggunakan produk Senka jenis apapun. Berhubung facial wash saya sudah habis, saya ingin mencoba facial wash Senka yang Acne Care. Kenapa jadi tertarik mencoba ? Apakah yang sebelumnya tidak efektif ?

Oke, dijawab satu per satu. Kenapa tertarik ? Tertarik produk Senka sudah dari lama, dari produk-produk Senka mulai booming tetapi, karena saya juga takut coba-coba makanya diurungkan niatnya. Produk facial wash yang biasa saya gunakan dari Hada Labo, baik yang varian Shirojyun atau Gokujyun. 

Saya yakin produk facial wash Hada Labo membantu untuk tidak menambah jerawat di wajah saya. Cocoklah intinya. 

Tetapi, setelah memikirkan kembali saya ingin mencari facial wash yang bekerja efektif di kulit wajah saya yang kering, sensitif dan berjerawat. Siapa tahu produk dari Senka ini dapat memberikan apa yang saya inginkan. 

Senka Perfect Whip

Senka Perfect Whip juga memiliki banyak varian yaitu Senka Perfect Whip, Clay, Anti Shine, Sakura Limited Edition, Jumbo,  All Clear Double Wash,  Collagen, Acne Care dan masih banyak lagi varian lainnya. 

Senka Perfect Whip Acne Careseperti namanya facial wash ini berguna untuk kulit berjerawat. Memiliki kandungan Salicylic Acid yang mampu membersihkan kotoran hingga minyak ke dalam pori-pori. Selain itu, ada juga kandungan Kyoto Chamomile Extract, White Cocoon dan White Hyaluronic Acid yang berguna menjaga kerusakan kulit dan menjaga kelembaban. 

Manfaat lainnya, untuk membantu membersihkan sisa makeup, pori-pori yang menyumbat, sebum berlebih dan sel kulit mati penyebab jerawat. Kulit wajah akan terasa lembut, sehat dan lembab. 

Senka Perfect Whip Acne Care

Cara Pemakaian : Basahi tangan, keluarkan produk kurang lebih 2 cm pada telapak tangan (secukupnya). Buatlah busa, kemudian usap lembut pada wajah anda. Bilas dengan air hingga bersih. 

Review Senka Perfect Whip Acne Care 

Penggunaan pribadi masih hari ketiga ya, sesuai dengan namanya busanya melipah dan sangat halus, creamy banget saat dioleskan ke wajah. Warna produknya hijau pastel dan ada fragrance  tapi masih oke banget, wanginya samar dan tidak mengganggu. 

Setelah dibilas, tidak meninggalkan sensasi ketarik di wajahku yang tipe kulitnya kering. Selama pemakaian tiga hari ini tidak ada efek yang  membuat terganggu untuk stop pemakaian. Semoga cocok, nanti kalau ada efek (negatif) setelah beberapa minggu penggunaan saya akan update. 

Produk-produk Senka dapat dibeli dengan mudah secara online maupun offline. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Terima kasih sudah berkunjung. 




Comments

Profile Photo

About Cahya

Profile Bio

Hai, saya Cahya !

Sekarang tinggal di Kalimantan. Penulis pemula, suka sekali makan dan masak. Senang sekali belajar hal-hal baru.

Please, send me a hello :)
cahyaisnainii@gmail.com